Friday, July 21, 2017

Stage Baru Yang PHP Dan Munculnya Simon!

Dear Rangers,

Di pertengahan bulan Juli 2017 ini, Dev LR memberikan 2 kejutan untuk Rangers. Pertama, kehadiran stage baru, final stage for Yellow Stone, begitu judul yg disampaikan Dev LR seperti terlihat di bawah ini. Kedua, kemunculan ranger baru (iya...basi banget ini). Yang mengezutkan adalah ranger yg muncul adalah 'recycle' dari ranger lama yg terabaikan yg mungkin kalian sendiri sudah tidak ingat.

Yak...dia adalah Simon! Si kucing yg ingin menjadi seperti Bruce Lee. *ini kucing ga nanggung kalo mimpi...hahahha...*

Mari kita lihat info grafis dari 2 hal di atas.



Saya sendiri tidak paham kenapa kemunculan Simon ini seperti suatu hal yg sia-sia karena dari sisi skill, Simon tidaklah berguna sama sekali, menurut saya. Tapi ya memang 'standarnya' kan begitu. Ranger tengah bulan seringkali tidak berguna. Cuma kejar setoran si Dev untuk ngeruk keuntungan sebesar mungkin dari para Rangers. ^_^

Seperti biasa, Dev LR menjanjikan triple gacha odd. Kali ini dalam rangka menyambut Summer (musim panas).


Saya sendiri tidak terlalu antusias. Bahkan saat ada event Kebab, Cat Sally dan DMS, saya juga tidak terlalu berminat untuk gacha.

"MasGan...ntar ubinya busuk lho kalo ga dipake gacha!"

Ya memang saya sedang meneliti, sampai jumlah berapa ubi di LR akan membusuk, makanya saya terus menimbun dan menimbun, hahahah... ^_^

Akhirnya stage baru muncul kemarin, 20 Juli 2017. Stage 421-432 hadir untuk memberikan tantangan bagi para Rangers yang, mungkin, sudah bosan menunggu kapan LR selesai.

Ada event triple treasure di kemunculan stage baru ini.


Sedikit berbeza dengan stage-stage sebelumnya, saya mengalami kesulitan untuk menyelesaikan stage baru ini. Mentok di stage 432 (si Paimon).

Dari hasil pembicaraan di grup2, yang berhasil menyelesaikan stage 432 adalah para Rangers yg sudah memiliki Pico!

Tidak terlalu mengherankan, mengingat Pico mempunyai skill untuk mengubah serangan menjadi area attack sehingga bisa memberantas musuh lebih cepat.

Meski demikian, ada juga yg berhasil menyelesaikan stage baru ini walau tanpa Pico.


Saya sendiri belum mempunyai Pico. Tim saya masih cukup cupu, seperti terlihat di bawah ini.


Taktik yg digunakan masih sama. Serang dan hancurkan tower! Namun karena saya tidak punya Pico, maka sedikit kesulitan untuk melakukan fast battle. Selain itu di stage 432 ini gadget saya mengalami lag. Seringkali saya pencet sana sini, tapi tidak ada respon dari gadget saya.

Tahu-tahu rangers saya sudah dibasmi dengan sukses! Baaahhhh...!!!

Padahal gadget yg saya gunakan untuk main LR ini KHUSUS utk main LR, tidak ada aplikasi2 yg aneh, dan saya refresh (clear) memory sebelum main.

Berikut ini saya share video untuk stage 421-429 dan 431. Video stage 430 tidak sengaja terhapus, sehingga tidak saya sertakan. Tapi intinya sama saja lah.

Stage 421-429

Stage 431

Yang menyebalkan dari stage baru ini, di penghujung stage tidak ada info lebih lanjut mengenai kondisi Yellow Stone.

Dari beberapa grup LR, konon ada 4 Princess yg mesti diselamatkan. Sudah 2 princess yg diselamatkan, yakni Syahrini Pinky Princess dan Sally Princess.


Dan ada 2 Princess lagi yg mesti diselamatkan. T_T

Jadi, kapan LR selesai? Nunggu lebaran kuda! ^_^

Enjoy.

3 comments:

  1. Sepertinya alasan hpnya masgan lag karena ability musuh yg mirip skillnya Pico. Mungkin begitu. Kalo skillnya Pico keluar kan sering bikin hp lag. :v

    heiro25

    ReplyDelete